Rayakan Idul Adha, BBWS Berikan Hewan Qurban Sapi Kepada 2 Desa dan Forkopimcam Cariu

Photo of author

By Syahar

 

SGINews.id — Menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024, 3 perusahaan pemenang 3 paket tender Bendungan Cibeet ( PT Nindya Karya, PT PP dan PT Waskita Karya ) menyerahkan hewan qurban yaitu 4 ekor Sapi kepada 2 desa sekitar pembangunan Bendungan dan Forkopimcam Cariu.(16/6/2024)

Deden R Humas PT Nindya Karya mengatakan penyerahan hewan qurban Sapi kepada 2 desa sekitar pembangunan Bendungan Cibeet dan Forkopimcam Cariu bentuk kepedulian Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum II kepada warga sekitar.

“Saya mewakili Kepala Satuan Kerja (Kasatker) BBWS wilayah Citarum II yaitu Bapak Sandi menyerahkan hewan qurban berupa sapi dengan rincian 2 ekor Sapi kepada Desa Kutamekar, 1 ekor Sapi kepada Desa Cariu dan 1 ekor Sapi kepada Forkopimcam,” jelasnya.

Sementara, Kapolsek Cariu Kompol Denden sebagai penanggung jawab pelaksanaan pemotongan hewan qurban Muspika Cariu mengucapkan terima kasih kepada pihak BBWS Wilayah Citarum II dan perusahaan-perusahaan pemenang tender paket pengerjaan pembangunan Bendungan Cibeet yang telah memberikan hewan qurban berupa Sapi kepada Muspika Cariu.

“Terima kasih kepada BBWS Wilayah Citarum II yang telah memberikan hewan qurban berupa Sapi kepada Muspika Cariu. Insya Allah kami akan amanah dalam pemotongan hewan qurban, rencananya daging hewan qurban ini, kami akan bagikan kepada 200 penerima dan diprioritaskan kepada anak-anak Yatim dan kepada orang-orang yang  berhak menerimanya,” ucapnya.

“Semoga, dengan pemberian hewan qurban ini mendapat ganjaran atau pahala yang setimpal, semoga dengan adanya hewan qurban yang diberikan kepada fakir miskin, mempermudah hajat dan tujuan BBWS bersama perusahaan-perusahaan lainnya, khususnya di pengerjaan Bendungan Cibeet sesuai harapan dan pencapai progres pekerjaan secepatnya,” tambah Kapolsek Cariu Kompol Denden.

 

Hal yang sama juga diucapkan Kepala Desa Cariu Ahmad Suryadi kapada pihak BBWS yang telah memberikan hewan qurban berupa Sapi kepada pemerintah Desa Cariu.

“Kami Pemdes Cariu mengucapkan terima kasih kepada Kasatker BBWS yang sudah memberikan hewan qurban berupa Sapi.Semoga BBWS dan perusahaan-perusahaan pemenang tender pengerjaan Bendungan Cibeet diberi kelancaran, kemudahan dan kesuksesan dalam pekerjaan,” pungkasnya. (Rudi/DN)

Tinggalkan komentar