Giat Safari Subuh,Kapolsek Kalideres Sampaikan Tetap Jaga Kamtibmas dan Prokes

Photo of author

By Syahar

SGINews.idKapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar S.H. ,M.H. melaksanakan sholat subuh berjamaah bersama warga di Masjid Jami Ar-Rohmah kampung Duri RT004 RW001 Kelurahan Samanan Kecamatan Kalideres Jakarta Barat.(7/4/2022)
Giat Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar yang didapingi Pawas IPTU Wahyudi dan Bimas Kel Tegal alur AIPTU Eka Prasetya beserta anggota piket tersebut,dalam rangka safari subuh di masjid-masjid wilayah hukum Polsek Kalideres.
Pada kesempatannya,Beliau juga memperkenalkan diri Sebagai Pejabat Kapolsek Kalideres yang baru.Dengan sifat beliau yang mudah berbaur kepada siapa pun, Kapolsek AKP syafri Wasdar juga Mohon Bimbingan kepada Para tokoh agama (Toga) dan tokoh masyarakat (Tomas) dalam melaksanakan tugas sebagai Kapolsek Kalideres.
AKP Syafri Wasdar juga Menghimbau Kepada para Jamaah untuk sama-sama menjaga situasi wilayah Kalideres tetap Kondusif.
“Dibulan suci Ramadhan ini, Rawan terjadi Tawuran terutama pada saat sahur, oleh karna itu saya berharap agar para Toga dan Tomas untuk sama sama menghimbau agar anak anak tidak bergerombol membangunkan sahur, cukup dari toa masjid saja,”tuturnya.
Dan tak lupa Kapolsek baru tersebut menghimbau kepada para jamaah agar tetap menerapkan Prokes dlm setiap kegiatan serta agar melakukan Vaksinasi Dosis-3 Booster, yg berguna untuk penguat imun, dengan meninimalisir resiko Penularan yg berat.

Sementara itu,Salah satu pemuka agama yang ada diwilayah memberi apresiasi dengan adanya giat safari subuh Kapolsek beserta jajarannya. “Dengan adanya kegiatan ini ,warga dan saya pribadi merasa sangat terbantu dalam informasi yang ada dan mebuat wilayah kita menjadi kondusif,”ucapnya.(Maryadi/DN)

Tinggalkan komentar