SGINews.id — Ribuan warga masyarakat Kecamatan Cariu berbondong-bondong memadati Lapangan Badak Putih (LBP) untuk Nonton Bareng (Nobar) semi final piala Asia U23 tahun 2024, Timnas Indonesia U23 melawan Timnas Uzbekistan yang difasilitasi oleh Muspika Cariu.(29/4/2024)
Acara Nobar Piala Asia U23, Kapolsek, Camat dan juga Kepala Desa Cariu memberikan doorprize berupa kipas angin dan uang kepada penonton.
Kapolsek Cariu Kompol Denden menjelaskan acara nonton bareng bersama muspika Cariu, sebagai bentuk dukungan kepada Timnas Indonesia U23 pada Piala Asia U23 di putaran semi final melawan Timnas Uzbekistan.
“Kami beserta jajaran Muspika Cariu mengadakan nonton bareng bersama masyarakat Cariu di Lapangan Badak Putih Cariu. Nonton bareng ini sebagai bentuk dukungan kita di Kecamatan Cariu kepada Timnas Indonesia. Semoga memberikan hasil yang baik di semi final Piala Asia tahun 2024,” kata Kapolsek.
Tini salah satu warga Desa Cariu merasa sangat senang dengan diadakannya nonton bareng bersama Muspika.
“Kami dan keluarga sangat seneng bisa nonton bareng dengan pak Kapolsek, Pak Camat, Pak Danramil dan juga Pak lurah Cariu. Semoga Timnas Indonesia bisa menang dan lolos ke babak selanjutnya. Ayoo INDONESIA Pasti bisa, GARUDA DIDADAKU,” ujar Tini dengan semangat. (Rudi/DN)